Kolaka — Rabu, 8 Oktober 2025
Pengadilan Negeri Kolaka turut berpartisipasi dalam kegiatan Penanaman Jagung Serentak Kuartal IV Tahun 2025 yang diselenggarakan di Kabupaten Kolaka. Kegiatan ini merupakan bagian dari program pemerintah dalam rangka mendukung Swasembada Pangan Nasional Tahun 2025.
PN Kolaka diwakili oleh Kasubag PTIP, Muhammad Yamin, yang hadir bersama perwakilan dari Forkopimda dan instansi terkait lainnya. Kegiatan penanaman jagung ini diharapkan dapat memperkuat kolaborasi antara pemerintah, aparat penegak hukum, dan masyarakat dalam mewujudkan kemandirian pangan nasional.
Melalui dukungan aktif dalam kegiatan ini, PN Kolaka menunjukkan komitmennya terhadap program pembangunan nasional dan kepedulian terhadap ketahanan pangan masyarakat.
| Hari ini | 390 |
| Kemarin | 602 |
| Minggu ini | 1417 |
| Bulan ini | 3383 |
| Total | 49458 |