Kolaka, Selasa (6/1/2026) – Pengadilan Negeri Kolaka melaksanakan kegiatan Pembacaan dan Penandatanganan Pakta Integritas, Komitmen Bersama, serta Perjanjian Kinerja Tahun 2026 yang bertempat di Ruang Sidang Utama Pengadilan Negeri Kolaka.
Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Ketua Pengadilan Negeri Kolaka, I Gusti Ngurah Putra Atmaja, S.H., M.H., dan diikuti oleh seluruh Hakim, Pejabat Struktural dan Fungsional, serta aparatur Pengadilan Negeri Kolaka.
Pembacaan dan penandatanganan pakta integritas dan perjanjian kinerja ini merupakan bentuk komitmen bersama seluruh aparatur peradilan dalam mewujudkan penyelenggaraan peradilan yang berintegritas, profesional, transparan, dan akuntabel, serta sebagai landasan pelaksanaan tugas dan fungsi selama Tahun 2026.
Dalam arahannya, Ketua Pengadilan Negeri Kolaka menegaskan bahwa pakta integritas dan perjanjian kinerja bukan sekadar formalitas, melainkan komitmen moral dan tanggung jawab bersama untuk meningkatkan kinerja, pelayanan publik, serta menjaga kepercayaan masyarakat terhadap lembaga peradilan.
Melalui kegiatan ini, diharapkan seluruh aparatur Pengadilan Negeri Kolaka dapat melaksanakan tugas sesuai dengan target kinerja yang telah ditetapkan, menjunjung tinggi nilai integritas, serta mendukung terwujudnya visi dan misi Mahkamah Agung Republik Indonesia.


| Hari ini | 207 |
| Kemarin | 602 |
| Minggu ini | 1244 |
| Bulan ini | 3212 |
| Total | 49291 |